Sumber: Dokumentasi Panitia PKKMB
Fakultas Hukum 2024
Beranda Pers – Fakultas
Hukum (FH) Universitas Pakuan (Unpak) telah menyelenggarakan kegiatan
Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) pada 12–13 September
2024 di aula Soepomo lantai
4 gedung FH yang dimulai pukul 07.00–16.00
Waktu Indonesia Barat (WIB). Terhitung sebanyak 301 mahasiswa baru FH
berpartisipasi.
PKKMB FH tahun ini mengusung tema
“Membentuk Mahasiswa Unggul yang Berpikir Kritis dan Berkarakter
Pancasila dalam Menghadapi Tantangan Abad 21” dengan tujuan agar maba FH
memiliki pemikiran kritis yang berlandaskan ideologi
negara Indonesia yaitu Pancasila, dan dapat adaptif dalam
menghadapi perkembangan zaman saat ini.
“Kita sebagai mahasiswa Fakultas Hukum dituntut untuk selalu
kritis, karena hukum itu dinamis sehingga pemikiran kita sebagai subjek
hukumnya harus kritis. Dasarnya adalah pemikiran kritis.
Hari
ini pemikiran kritis itu landasannya adalah Pancasila sebagai ideologi negara
kita, lalu kita sesuaikan dengan pemikiran abad ke-21 karena saat ini terjadi
perubahan dan
perkembangan zaman,” ujar Muhammad Ivan Julianto, selaku Ketua Badan
Eksekutif Mahasiswa (BEM) FH Unpak periode 2024–2025.
Buhari Muslim selaku Ketua Pelaksana (Ketuplak) PKKMB FH juga
menjelaskan tujuan diadakannya acara tersebut. “PKKMB merupakan proses dimana
mahasiswa baru
beradaptasi dengan lingkungan kampus. Sebelumnya telah
dilaksanakan Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) dari universitas, lalu sekarang diadakan
PKKMB untuk perkenalan tingkat fakultas. PKKMB ini tujuannya untuk
memperkenalkan Fakultas Hukum kepada mahasiswa baru, agar mereka saling
mengenal satu sama lain, dan agar mereka bisa beradaptasi saat perkuliahan
dimulai, serta bisa mengetahui gedung Fakultas Hukum dimana, dan juga
fasilitasnya diperkenalkan dalam acara ini," ucap Buhari.
Rangkaian acara PKKMB FH hari pertama dibuka dengan registrasi dan kumpul
peserta, pembukaan, apel pagi, sambutan-sambutan, pengenalan struktural FH,
pemaparan materi, sosialisasi Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi (PUTIK),
sosialisasi administrasi, sosialisasi Satuan Tugas (Satgas) Penanganan dan
Pencegahan Kekerasan Seksual (PPKS) Unpak, penampilan yel-yel, dan penutup.
Selanjutnya, hari ke dua dibuka dengan kumpul peserta, pemaparan materi, sosialisasi
Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), perkenalan kelembagaan FH, pemilihan
ketua angkatan, dan acara penutupan yaitu colorfun serta live music.
Ripan selaku mahasiswa baru FH yang mengikuti PKKMB ini mengatakan
pendapatnya mengenai acara tersebut. “Acaranya seru, ketika banyak isu-isu
bahwasannya ospek itu pakai kekerasan dan sebagainya, ternyata di Fakultas
Hukum Universitas Pakuan ini sangat luar biasa. Kakak tingkatnya sangat
merangkul dan acaranya juga sangat have fun tidak ada kekerasan sama
sekali, tidak ada intimidasi,” kata Ripan.
Ia juga menyampaikan kesan dan pesannya selama mengikuti acara.
“Kesannya sangat menyenangkan, sangat banyak yang bisa saya dapatkan, bisa
dapat relasi banyak juga dan pesannya semoga kakak kelas yang ada di
Universitas Pakuan, khususnya panitia dalam acara PKKMB Fakultas Hukum ini
sehat selalu dan terus diberi
semangat untuk memajukan Fakultas Hukum Universitas Pakuan,"
lanjut
Ripan.
Buhari berharap dengan diadakannya acara ini seluruh elemen yang
ada di FH Unpak seperti kelembagaan, mahasiswa, dan dosen dapat terus
menjaga tali silaturahmi serta bekerja sama dengan baik. “Untuk kepanitiaan
semoga tidak terputus tali silaturahmi kita sesama kepanitiaan baik itu
mahasiswa, kelembagaan, maupun dosen dan semoga bisa bekerja sama dengan baik.
Untuk maba semoga dengan diadakannya PKKMB ini mereka bisa beradaptasi agar
tidak kaget ketika menghadapi perkuliahan, lalu mereka mengetahui terkait Fakultas
Hukum seperti apa dan lokasinya dimana, serta dengan
diadakannya acara ini mereka bisa saling mengenal dan bekerja sama,"
ujar
Buhari.
Ivan pun turut menyampaikan pesan kepada maba bahwa mereka saat
ini telah beralih dari statusnya seorang siswa menjadi mahasiswa. “Pesannya
untuk acara ini semoga berjalan dengan baik, lancar, dan sukses dengan harapan
tema-tema ataupun tujuan yang kita jadikan target yaitu terbangunnya jiwa-jiwa
kemahasiswaan, karena acara ini acara transisi dari mereka yang
kemarin
adalah seorang siswa sekarang menjadi seorang mahasiswa, sehingga tujuan dari
kita sebenarnya adalah untuk menyadarkan kepada mereka bahwasannya hari ini
identitas ataupun status mereka yaitu seorang mahasiswa,"
tutup
Ivan.
Peliput/Penulis: Ari Izzulhaq Zen
Editor: Yasinta Saumarisa
0 Komentar